fujitsu ARROWA tab Q582/F , tablet 10 inci windows 8 anti air berkapasitas SSD 64GB


Fujitsu ARROWS Tab Q582/F, Tablet 10 Inci Windows 8 Anti Air Berkapasitas SSD 64GB


Industri tablet memang sangat menjanjikan. Itulah yang membuat produsen laptop ternama asal Jepang, Fujitsu ikut memproduksi tablet jenis terbaru. Menawarkan tablet yang kabarnya tahan air dan tahan debu, Fujitsu pun akhirnya ikut unjuk gigi di acara Mobile World Congress 2013, di Barcelona, Spanyol.
Tablet dengan model ARROWS Tab Q582/F ini memang istimewa, karena selain sudah menggunakan sistem operasi Windows 8, tablet ini mampu menerima kecepatan akses internet hingga 75Mbps dan transmisi dengan kecepatan 25Mbps (khusus untuk jaringan layanan Xi). Di luar jaringan itu, tablet ini tetap mampu mengakses internet cepat hingga 14Mbp dengan kecepatan transmisi 5.7Mbps.
ARROWS Tab Q582/F dengan berat 574g dan berdimensi 264.4 x 169.4 x 9.9mm ini ditenagai oleh processor Intel Atom Z2760 1.50GHz dan memori 2GB.
Tablet berlayar 10.1 inci wide LED ini memiliki resolusi 1366 x 768px. Selain itu juga tablet ini menggunakan SSD berkapasitas 64GB. Mampu bertahan hingga 10.3 jam saat digunakan tentu akan memudahkan Anda terhubung dari mana saja dan kapan saja.
Untuk kisarannya sendiri, tablet ARROWS Tab Q582/F dibandrol dengan kisaran 125,800 JPY atau sekitar 12,9 juta rupiah.


Penulis : tia rahayu ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel fujitsu ARROWA tab Q582/F , tablet 10 inci windows 8 anti air berkapasitas SSD 64GB ini dipublish oleh tia rahayu pada hari Selasa, 26 Februari 2013. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan fujitsu ARROWA tab Q582/F , tablet 10 inci windows 8 anti air berkapasitas SSD 64GB
 

0 komentar:

Posting Komentar