RINGKASAN TIM DAN GRUP



Tim dan grup merupakan bagian dari organisasi. Tetapi ketiga nya memiliki beberapa perbedaan.
Levi (2002) menyatakan adanya perbedaan antara kelompok dan tim. kelompok memiliki pemimpin yang berkuasa penuh, tanggung jawab secara individual, tujuan diidentikan sebagai tujuan kelompok dan organisasi. Sedangkan pada tim adanya perputaran peran pemimpin, tanggung jawab secara individu dan bersama, memiliki visi dan tujuan tim yang spesifik, adanya pemberian umpan balik, diskusi tertutup dan terbuka dan memecahkan masalah secara bersama-sama. Dan dalam mind map organisasi yaitu komunikasi yang terjalin antara individu dengan adanya teknologi dan sistem yang memiliki tujuan yang ingin dicapai bersama.

Ø  Organisasi
Organisasi (industri), Kast &Rosenzweig,1974
1.      dipandang sebagai suatu sistem yang terbuka.
2.      Satu sistem sosio-teknikal.
3.      Harus selalu bersama-sama diperhatikan namun dalam banyak keadaan kita dapat mempelajari.
4.      organisasi sebagai satu sistem sosial saja.
5.      Organisasi terdiri dari kelompok-kelompok manusia yang saling berinteraksi.
6.      Setiap kelompok manusia kecil terdiri dari kelompok manusia yang lebih kecil sehingga kita jumpai kelompok manusia yang terdiri dari sejumlah manusia sebagai tenaga kerja yang merupakan komponen analisis yang terkecil.
Ø  Grup/Kelompok
Sebuah grup terdiri dari 2 atau lebih individu yang menujukan tugas tugas secara organisasi berkaitan dan saling ketergantungan, berbagi satu atau lebih tujuan yang sama dan melakukan interaksi sosial. Kekuatan grup terletak pada kesungguhan anggota untuk mengikuti arahan dari pemimpin (Kozlowski dan Bell (2003).

1.                  Orang
Di dalam sebuah grup pasti di dalamnya terdapat sekelompok orang yang sudah terstruktur untuk menjalankan sebuah tujuan yang dicapai
2.                  Tujuan
Dalam sebuah tim kekuatan grup terletak pada kesungguhan anggota untuk mengikuti arahan dari pemimpin sehingga dalam grup anggota anggota harus mempunyai presepsi yang sama untuk mendapatkan tujuan yang sama  
3.                   Perilaku pemimpin
Pemimpin dalam sebuah adalah sesuatu yang sangat penting, pemimpin juga harus bisa menjadi orang yang bijaksana disamping tegas dan jujur. Prilaku pemimpin yang mempunyai power kuat dalam dirinya dapat mempengaruhi anggota anggota lain untuk dapat mencapai goal yang akan dicapai. 
    Tim
Tim adalah sebuah kelompok kerja lengkap atau satu tujuan kerja yang para anggotanya paling sedikit memiliki satu tujuan kerja sama dari seluruh anggotanya. (Wayne,2001).
Faktor-faktor yang mendasari perlunya dibentuk tim-tim tertentu dalam suatu perusahaan adalah (tjiptono dan Diana, 2001:165-166) ;
o        Pemikiran dari 2 orang atau lebih cenderung lebih baik daripada pemikiran satu orang saja.
o        Konsep sinergi (1+1>2), yaitu bahwa hasil keseluruhan (tim) jauh lebih baik daripada jumlah bagiannya (anggota individual).
o        Anggota tim dapat saling mengenal dan saling percaya, sehingga mereka dapat saling membantu.
o        Kerja sama tim dapat menyebabkan komunikasi terbina dengan baik.

Sumber :
Bachroni, M (2011). Pelatihan Pembentukan Tim untuk Meningkatkan Kohesivitas Tim pada Kopertis V Yogyakarta. Jurnal Psikologi Universitas Gadjah Mada.
Munandar, A.S. (2001). Psikologi Industri dan Organisasi, Jakarta: Penertbit Universitas Indonesia (UI Press).
Poernomo, E., & Timur, A. B. U. V. J. (2006). Pengaruh Kreativitas Dan Kerjasama Tim Terhadap Kinerja Manajer Pada PT. Jesslyn K Cakes Indonesia Cabang Surabaya. Jurnal Ilmu-Ilmu Ekonomi, 6(2), 102-108.

Penulis : tia rahayu ~ Sebuah blog yang menyediakan berbagai macam informasi

Artikel RINGKASAN TIM DAN GRUP ini dipublish oleh tia rahayu pada hari Jumat, 03 Maret 2017. Semoga artikel ini dapat bermanfaat.Terimakasih atas kunjungan Anda silahkan tinggalkan komentar.sudah ada 0 komentar: di postingan RINGKASAN TIM DAN GRUP
 

0 komentar:

Posting Komentar